Sabtu, 06 Februari 2016

Cara Membuat Jepit Rambut Cantik dari Pita

Cara membuat jepit rambut cantik dari pita. Dengan kreatifitas  anda dapat menciptakan sesuatu yang biasa menjadi luarbiasa. Seorang wanita dapat bertambah cantik dengan di dukung dengan aksesoris yang cantik pula. Anda dapat membuat aksesoris cantik sendiri tanpa harus mengeluarkan uang dalam jumlah yang banyak, sehingga aman buat kantong anda.


Pada kesempatan ini saya akan berbagi ilmu cara membuat jepit rambut dari pita yang mungkin banyak dari anda belum bisa membuatnya. Cara pembuatannya sebenarnya cukup mudah kok, saya yakin anda pasti bisa karena dulunya saya Cuma belajar beberapa jam saja untuk bisa menjadi ahli.

Nah langsung saja yuk kita ke tkp. Pertama yang harus anda persiapkan adalah alat dan bahannya yaitu
·         Dua gulung pita yang lebarnya 4 cm yang berbeda warna.
·         Hair clip(penjepit rambut)
·         Benang dan jarum
·         Korek api
·         Pearls
·         Penjabut jenggot
·         Lem
·         Gunting

Untuk membuat motif bunga ini anda membutuhkan beberapa potongan pita dua warna yaitu perhatikan gambar di bawah ini:


Untuk membuat bagian seperti ini pertama-tama yang harus kita lakukan adalah membakar sisi pinggir pita yang sudah anda potong-potong sesuai pada gambar di atas.

Setelah anda bakar seluruh sisi pita, yang harus anda lakukan adalah melipat pita menjadi segitiga.




Setelah jadi lipatan segitiga yang besar, lipat sekali lagi sehingga menjadi segitiga ukuran yang lebih kecil. Setelah segitiga pertama jadi jepit di antara jari anda agar pita tersebut tetap menjadi segitiga. Dilanjutkan membuat segitiga lagi dengan menggunakan warna pita yang lain, kalau tadi saya gunakan warna putih, sekarang di lanjutkan dengan warna pink. Proses pembuatannya masih sama dengan yang pertama.

Setelah segitiga yang ke dua jadi tempelkan dengan yang pertama, kemudian melipatnya menjadi seperti ini.




Langkah selanjutnya menggunting bagian ujung segitiga yang di lipat tadi, lalu cepit dengan penjabut jenggot, setelah itu bakar ujung pita yang anda gunting tadi.



Setelah anda bakar, potong lagi miring sisi bawah dengan gunting, kemudian di bakar lagi. Maka jadilah satu bagian bunga ini. Untuk menyempurnakan bunga ini buatlah sebanyak 14 bagian seperti di atas. Setelah jadi, langkah selanjutnya adalah merangkainya dengan benang.



Ambil jarum dan benang yang sudah anda persiapkan tadi, mulailah menggabungkan dengan menjahit pada bagian yang tumpul membentuk lingkaran, ini membutuhkan delapan bagian yang anda buat tadi.






Setelah membentuk lingkaran, lem bagian bawahnya kemudian tempel dengan potongan pita dengan bentuk lingkaran.




Untuk menambah cantik bunga ini kita tambahkan pearls di tengahnya. Pemasangannya cukup mudah tinggal mengolesi lem dan menempelkannya.




Sekarang tinggal menambah bagian kanan dan kirinya agar terlihat lebih mekar. Ambil 3 bagian yang kita buat dari segitiga tadi kemudian di lem.


Sebelum kita pasang di bagian kanan dan kiri bunga, kita lapisi penjepit rambut dengan pita dulu. Langkahnya pertama-tama lepaskan bagian dalam penjepit rambut.


Kemudian kasih lem.


Setelah di lumuri lem tempelkan dengan pita yang ukurannya sama dengan panjang penjepit rambut.


Setelah anda tempel, bungkuslah penjepit rambut dengan pita tersebut.


Sehingga menjadi seperti ini.


Setelah terbungkus pita, pasang kembali bagian dalam penjepit rambut tersebut.


Pada tahap ini kita akan mulai menempelkan bunga yang sudah kita buat tadi, pertama lumuri pita yang menempel pada penjepit rambut dengan lem. Kemudian tempelkan bunga yang sudah anda buat tadi. Setelah anda tempelkan bunganya sekarang tempelkan bagian kanan dan kirinya agar terlihat lebih mekar, memasangnya juga dengan menempelkannya menggunakan lem. Untuk menambah cantik anda bisa menambahkan pearls lagi.









Nah jadi deh penjepit rambut yang cantik ini, cukup mudahkan. Demikian cara membuat jepit rambut dari pita iini, semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar